HUT Ke -53 Korps Pegawai Republik Indonesia Dewan Pengurus Daerah (DPD) Korpri Polda Sumsel Menggelar  Bakti Sosial Khitanan Massal  di Rumah Sakit Bhayangkara

oleh -128 Dilihat
oleh

Liputanabn.com | Palembang,- Masih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), Dewan Pengurus Daerah (DPD) Korpri Polda Sumsel, menggelar kegiatan bakti sosial khitanan massal yang dilaksanakan di Rumah Sakit Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang, Kamis ,(14/11).

“ Kegiatan khitanan massal ini digelar dalam rangka memeriahkan dan bukti bhakti Korpri terhadap masyarakat khususnya di Kota Palembang Sumatera SelatanTarget kami saat ini akan mengkhitan 30 anak.,” kata Pembina Drg Ajiedarmo ,Spkg yang merupakan Ketua Pelaksana HUT Korpri Ke- 53 Poda Sumsel didampingi Ketua Seksi Baksos Pembina Febri Asmarani,SH,MH

Dia mengatakan khitanan massal tersebut dalam rangkaian HUT Korpri ke,-53 Polda Sumsel bahwa Korpri hadir bersama masyarakat

“ Hingga kegiatan ini dilaksanakan ada 30 anak yang terdaftar untuk mengikuti khitanan ini.

Dari pantauan pada kegiatan tersebut
Satu persatu mereka mulai masuk ruang khitanan, untuk ‘disunat’ oleh tenaga medis dari rumah sakit Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang
Dari ruang khitanan, suasana bercampur aduk. Mulai dari anak yang menangis saat dikhitan,ada yang berkata ‘Ampun, ampun,,aku tidak menangis, tapi ada juga anak yang justru tertawa melihat anak lain yang menangis, padahal dia sendiri sebenarnya tengah di khitan.

Belum lagi, para orangtua yang mendampingi anak. Mereka ada yang terus memeluk sang buah hati saat dikhitan, mengajak buah hatinya berbincang-bincang untuk mengalihkan perhatian, dan tak sedikit juga yang menangis bahagia usai anaknya ‘disunat’, namun tenaga medis tetap sabar memberikan motivasi kepada anak anak dengan membimbing nya sambil berdoa dan acara terlaksana dengan baik dan lancar serta dilanjutkan pemberian Apresiasi oleh Ketua Korpri Polda Sumsel berupa bingkisan kepada anak yang dikhitan ” ungkapnya.

Sementara itu Ketua Korpri Polda Sumsel Drg Yasmika Siregar
,MM,saat mintai keterangan disela kegiatan ini,mengatak
an pihaknya bersyukur karena pada tahun ini Korpri Polda Sumsel pada HUTnya yang ke-53 tahun 2024 dapat melaksanakan kegiatan bakti sosial yang terdiri dari khitanan ,anjangsana ataupun kegiatan lainnya.

”Harapannya peringatan ini tidak hanya sebatas seremonial namun melalui serangkaian kegiatan yang dilaksanakan dapat memberi manfaat bagi masyarakat dan sekaligus menjadi momentum bagi kita untuk lebih meningkatkan kinerja terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata dia.

Sejalan dengan hal tersebut tambahnya, maka seluruh anggota Korpri harus memahami, menjiwai dan siap melaksanakan tugas sesuai tupoksinya sesuai tema ” Korpri untuk Indonesia”

dengan mengubah pola fikir, era birokrasi priyayi sudah berakhir dan berganti dengan era birokrasi melayani.

“ Atas nama Ketua Korpri Polda Sumsel, saya memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dan mendukung kegiatan ini. Mudah-mudahan kegiatan ini bermanfaat untuk membantu masyarakat yang membutuhkan serta meringankan beban masyarakat dan keluarga yang kurang mampu untuk mengkhitan anaknya,” tutup Isteri KA SPN Polda Sumsel

Editor : Matsari Bolok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.