Liputanabn.com | PALEMBANG – Polda Sumsel bersama Mabes Polri diikuti satwil jajaran menggelar dialog publik dengan tema “Kesiapan Polri dalam Menyambut Natal dan Tahun Baru di Masa Kampanye Pileg dan Pilpres 2024” melalui Zoom Meeting diruang Vicon lantai II Gedung Utama Presisi Polda Sumsel jalan Jenderal Sudirman KM 4 Palembang pada Rabu (29/11/2023).
Saat dimintai keterangannya Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi MM mengatakan Kegiatan tersebut dibuka oleh Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan melalui online meeting diikuti sejumlah pihak terkait.
Dalam sambutannya, Ramadhan menyampaikan bahwa Natal dan Tahun Baru merupakan momentum penting untuk menggelorakan semangat persatuan dan penguatan bangsa dalam demokrasi.
“Mari kita jadikan momentum Natal dan Tahun Baru sebagai momentum untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” ujar Ramadhan.
Supriadi menjelaskan
Selain Ramadhan, dialog publik tersebut juga menghadirkan narasumber lain, yaitu Karobinopsnal Baharkam Polri, Brigjen Pol Makhruzi Rahman, Dosen Ilmu Politik Universitas Nasional, Dr. M. Alfan Alfian MSI, dan Pemuka Agama, Romo Antonius Benny S.
Karobinopsnal Baharkam Polri, Brigjen Pol Makhruzi Rahman memaparkan bahwa Operasi Lilin yang akan dilaksanakan pada 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 akan menghadapi sejumlah kerawanan, termasuk aksi terorisme dan intoleransi, kecelakaan lalu lintas, kejahatan konvensional, dan antisipasi mudik Natal Tahun Baru.
“Untuk mengantisipasi kerawanan tersebut, Polri akan mengerahkan seluruh kekuatannya,” ujarnya
Sementara, Dosen Ilmu Politik Universitas Nasional, Alfan Alfian menyampaikan bahwa penting untuk membangun kesadaran kolektif publik dalam menyambut Pemilu 2024. Ia juga menekankan netralitas TNI-Polri dalam pemilu.
“Masyarakat harus memahami demokrasi substansial dalam negara hukum,” ujar Alfan Alfian
Disisi lain, Pemuka Agama, Romo Benny S. berharap agar calon pemimpin memiliki kesadaran menjaga persatuan bangsa dan persaudaraan. Ia juga meminta Polri untuk menindak lanjuti pelanggaran pemilu yang berkaitan dengan ibadah agama yang disusupi kampanye.
Dialog ini diikuti
Kabidhumas Polda Sumsel Kombes Pol. Drs. Supriadi, M.M bersama
Wadir intelkam Polda Sumsel AKBP Dwi Mulyanto, S.I.K.
Wadirbinmas Polda Sumsel AKBP Imam Tarmudi, S.I.K., M.H.;
Wadirsamapta Polda Sumsel AKBP Yusantiyo Sandhy, S.H. M.Si.Wadirpamobvit Polda Sumsel AKBP H. Raden Bobby AP., S.I.K.
Wadansatbrimob Polda Sumsel AKBP Eko Sumaryanto, S.I.K., M.Si.Kabagbinops Ditreskrimsus Polda Sumsel AKBP Dwi Utomo, S.E., M.M.
Kasubdit waster Ditpamobvit Polda Sumsel AKBP Edy Nugroho, S.E.
Kabagbinops Ditlantas Polda Sumsel AKBP Rendy Surya Aditama, S.I.K., S.H.Penyidik Madya I Ditresnarkoba AKBP Evi Helzah, S.Pd. Kasubbidnarkoba Bidlabfor Polda Sumsel AKBP Yan Parigosa, S.Si., M.T.Kabaginfolog Rolog Polda Sumsel AKBP Dra. Sari Suharti Basri;
Kasubbidtekinfo Bidtik Polda Sumsel AKBP M. Surapati, M.H.
Kabagbinops Ditreskrimum Polda Sumsel AKBP M. Rivzy Qaswieny , S.H., M.H.;Kasubbiddokkpol AKBP dr. Mansuri, Sp.FM. Kasubbid penmas Bidhumas Polda Sumsel AKBP Yenni Diarty, S.I.K
Kasubbidpid Bidhumas Polda Sumsel AKBP Suparlan, S.H., M.Si.
Rorena Polda Sumsel Kompol Maryanta; KasubbagkoorprogmoneBagkerma Roops Polda Sumsel Kompol Salahuddin Deni. N.S.
Kabagpsi Rosdm Polda Sumsel Kompol Suparyono, S.Psi., M.Psi., Psikolog; Wakarumkit Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang Kompol Yunita Marlina, S.Kep.Wadirtahti Polda Sumsel Kompol Jossi Andrianto, S.S.T., M.M.;
Kaurrenmin SPKT Polda Sumsel Kompol Ahmad Pitoi Sanggiti, M.H., M.Si.dan Kaurrenmin Setum Polda Sumsel AKP Imelda Rahmawati, S.H.
Turut juga hadir perwakilan KPU Provinsi Sumsel M.Idris
Sedangkan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh adat yang hadir diantara nya Bpk Suryadi Ibnu, S.Ag.Bpk. Dimyati Umar Bpk. Nurhadi Bpk. H.A. Kholik; Pdt. Laoly dan
Bpk. M. Nur.
Editor : Mastari / Bolok