Pelaksanaan Hari Ke – 2 Kejuaraan PSHT Ke-3 Cabang Kota Palembang ,200 Pesilat Usia Dini Beraksi

oleh -670 Dilihat
oleh

Liputanabn.com | PALEMBANG – Kejuaraan Pencak Silat persaudaraan Setia Hati Ternate (PSHT ) Cabang Palembang Ke 3 Memperebutkan Piala Walikota Palembang Tahun 2024 telah berlangsung di Graha Metasari pada Sabtu (2/3/2024).Hari ini merupakan pelaksanaan hari ke-2 pertandingan dengan tingkat usia dini ,Sekolah Dasar (SD )

Sebelumnya pembukaan kejuaraan PSHT ini di buka langsung oleh ketua PSHT kota Palembang yang seyogyanya di buka PJ walikota Palembang telah di laksanakan Jumat (1/3/2024)

“Selain Pj Walikota Komandan Kodim 0418/Palembang,Kolonel Czi Arief Hidayat,M.Han,rencana awal akan hadir karena ada kegiatan dinas yang tidak bisa ditinggalkan,kemudian melalui Danramil Sako,agar disampaikan ke keluarga besar PSHT maupun ke panitia,bisa memahami ketidak hadiran Bapak Pj Walikota dan Komandan Kodim.

Harapannya Komandan Kodim,yang disampaikan melalui Danramil Sako,dalam pertandingan agar dilaksanakan dengan sportif sebagai pembelajaran yang nantinya bisa tercipta atlit-atlit pesilat yang bisa mewakili kota Palembang ataupun event-event lain bahkan tingkat nasional,”Kata Kapten Czi Sarbanu

Selanjutnya tetap jaga faktor keselamatan hindari hal-hal yang bisa menimbulkan cidera atau lainnya, terakhir mengucapkan Selamat bertanding tetap semangat dan semoga keluarga besar PSHT kususnya Cabang Palembang,tetap solit guyub sesuai tujuan, diantaranya adalah mendidik manusia seutuhnya berbudiluhur tau salah dan tau benar, berdasarkan Pancasila dan UUD’45.,”ujar Danramil Sako

“Untuk peserta usia dini di ikuti 200 peserta yang diikuti dari kelas 1 SD sampai kelasa 6 SD karena perkelas itu tidak terlalu banyak maka akan di langsung mendapatkan mendali setelah pertandingan usai secara langsung langsung di berikan ke peserta ,”ujar sudarmji

Sementara itu Untuk pertandingan kelas remaja dan dewasa akan memasuki penyisihan prestasi akan memasuki perempatfinal dan semi final dan final nya kan di gelar di hari ke 3 kejauaran dan insyaallah akan di berikan piala secara langsung ke walikota Palembang ,”ungkap Sudarmaji Selaku ketua pelaksana

Editor : Bolok

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.